Kisi-Kisi Soal UN dan USBN SMA Tahun Pelajaran 2017/2018

Kisi-Kisi Soal UN dan USBN SMA Tahun Pelajaran 2017/2018

Kisi-Kisi soal merupakan salah satu dari kerangka dasar yang dibuat untuk tindak lanjut dalam penyusunan soal. Tujuan kisi-kisi soal disusun berfungsi untuk memberi gambaran tentang bentuk soal dan materi yang akan diujikan. Dengan adanya kisi-kisi soal itulah, maka diharapkan terciptanya tingkat keberhasilan Standar Kompetensi Lulusan (SKL) yang sesuai dengan harapan. 

Jika peserta didik ingin tahu prediksi soal UN 2018, baik di jenjang SMP, SMA, dan SMK, maka kalian bisa langsung mempelajarinya melalui kisi-kisinya yang bisa langsung kalian download pada blog http://fileedukasi.blogspor.co.id .



Kegiatan Ujian Nasional (UN) merupakan kegiatan evaluasi pembelajaran yang dilakukan oleh satuan pendidikan untuk jenang SMP/MTs, SMA/MA, SMK/MAK, SMPLB/SMALB pada setip akhir tahun pelajaran. Sehingga kegitan evaluasi tersebut dibuat berdasarkan peraturan pemerintah untuk mengukur kemampuan siswa diseluruh Indonesia berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan (SKL) yang telah ditetapkan oleh Kemendikbud.


Pada akhir Tahun Pelajaran 2017/2018, bagi siswa-siswi di bangku kelas akhir setiap satuan pendidikan (Satpen) akan menghadapi berbagai rangkaian kegiatan ujian.  Sedangkan perlu kita ketahui bersama bahwa rangkaian jenis ujian akhir tahun tersebut antara lain:

  • Ujian Sekolah (US) dan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN);
  • Ujian Nasional (UN) yang dilaksanakan dengan 2 sistem pilihan yaitu: Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dan Ujian Nasional Berbasis Kertas dan Pensil (UNKP)
  • Ujian Praktek Sekolah sesuai dengan kebijakan satuan pendidikan
  • Ujian Akhir Ma’arif NU (UAMNU) bagi sekloah dalam naungan Lembaga Ma’arif.
Sedangkan Mata Pelajaran (Mapel) yang diujikan dari masing-masing jenis ujian di atas adalah sebagai berikut:
  • Ujian Sekolah (US)  Seluruh mata pelajaran di sekolah kecuali mapel di USBN
  • Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) SMP/MTs : Pendidikan Agama dan Budi Pekerti, IPS, dan PKn; SMA/MA : Pendidikan Agama dan Budi Pekerti, PKn, dan Mapel sesuai program dan peminatan; SMK : Pendidikan Agama dan Budi Pekerti, PKn, Keterampilan Komputer dan Pengelolaan Informasi.
  • Ujian Nasional (UN) SMP/MTs : Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA); SMA/MA : Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan Mapel Pilihan sesuai program dan peminatan; SMK : Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan Mapel Pilihan sesuai program dan peminatan.
  • Ujian Praktek Sekolah mencakup mata pelajaran ujian praktek sesuai dengan kebijakan sekolah satuan pendidikan masing-masing.
  • Ujian Akhir Ma’arif Nahdlotul Ulama (UAMNU) Seluruh mata pelajaran di sekolah.
Link Download Penting lainnya:
Itulah sedikit gambaran tentang mata pelajaran yang akan diujikan pada setiap jenis kegiatan ujian yang akan dilaksanakan di akhir tahun pelajaran 2017/2018 ini bagi siswa-siswi yang sudah duduk di bangku kelas akhir. Untuk informasi lebih lengkap tentang UN dan USBN bisa dilihat pada POS UN dan USBN Tahun 2018 yang akan dikeluarkan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Nah, terbayang bagaimana beratnya beban yang harus di pikul oleh siswa-siswi untuk mempelajari seluruh mata pelajaran yang akan diujikan. Untuk itulah, kami di sini saya akan berbagi Kisi-Kisi Soal UN dan USBN SMA Tahun Pelajaran 2017/2018 yang bisa didownload secara lengkap yang dikeluarkan secara resmi oleh kemdikbud. Semoga dengan adanya Kisi-Kisi Soal UN dan USBN SMA Tahun Pelajaran 2017/2018 yang dalam hal ini sudah pasti dapat membantu para siswa-siswi lebih fokus mempelajari materi yang akan keluar di soal ujian tahun 2018 mendatang.


Kisi-Kisi Soal UN dan USBN SMA Tahun Pelajaran 2017/2018 disusun oleh kemdikbud berdasarkan kriteria pencapaian Standar Kompetensi Lulusan (SKL), Standar Isi (SI), dan lingkup materi pada kurikulum yang berlaku, baik sekolah penggunak Kurikulum 2006 (KTSP) dan Kurikulum 2013. Kisi-Kisi Soal UN dan USBN SMA Tahun Pelajaran 2017/2018 memuat level kognitif dan lingkup materi.


File Kisi-Kisi Soal UN dan USBN SMA Tahun Pelajaran 2017/2018 yang kami bagikan ini termuat di bawah ini adalah berdasarkan surat keputusan BNSP No: 0281/SKEP/BSNP/VIII/2017 tentang Kisi-Kisi USBN dan SK BNSP NO: 0282/SKEP/BSNPVIII/2017 tertanggal Selasa, 1 Agustus 2017. Sehingga dapat dipastikan file Kisi-Kisi Soal UN dan USBN SMA Tahun Pelajaran 2017/2018 yang berhasil didownload adalah file resmi dari kemdikbud. Namun untuk mempermudah, maka terpaksa filenya kami kelompokkan sesuai kurikulum yang digunakan di masing-masing sekolah di samping itu untuk mempermudah dalam menemukan file sesuai kebutuhkan.


Kategori pilihan Kisi-Kisi USBN Jenjang SMA Kurikulum 2013:
Kategori pilihan Kisi-Kisi USBN Jenjang SMA KTSP:
Demikian kiranya uraian singkat tentang Kisi-Kisi Soal UN dan USBN SMA Tahun Pelajaran 2017/2018 semoga dapat membuat ppersiapan lebih matang dalam mempersiapkan peserta didik kita untuk meraih prestasi yang gemilang.

Popular posts from this blog

RPP Matematika (Bangun Datar) Kelas 4 Semester 2 Kurikulum 2013 Edisi Revisi Terbaru

Mulok Pertanian Kelas 3 SD/MI Terbaru

RPP Mulok Bahasa Jawa Kelas 4 Sampai 6 SD Lengkap